Akuntansi dan Keuangan Lembaga
Beranda / Jurusan / Akuntansi dan Keuangan Lembaga
Jurusan
Akuntansi dan Keuangan Lembaga

Program keahlian Akuntansi dan Keuangan Lembaga setiap tingkat terdiri dari 3 kelas. Mulai Tahun Pelajaran 2022/2023 menerapkan kelas industri yaitu Kelas FIF, Kelas Solia Hotel dan Kelas Kewirausahaan. Selain memiliki kelas Industri Perogram Keahlian Akuntansi dan Keuangan Lembaga bermitra dengan beberapa dunia usaha dan dunia industri diantaranya: Kantor Konsultan Pajak (KKP) Antin Okfitasari, FIF Group Cabang Solo (Soba), ADIRA FINANCE, Ummatun Markhunah Tax Consulting, KPP Pratama Sukoharjo, Toyota Nasmoco Solo Baru, BMT Amanah Ummah dan beberapa BMT di wilayah Kabupaten Sukoharjo, Hotel Alana dan beberapa hotel di Solo Raya. Program keahlian AKL memiliki Labolatorium praktik Akuntansi Manual dan Komputer yang representative, Labolatorium Praktik Perbankan, Perpustakaan Program AKL dan Usaha Mandiri.

Adapun tujuan Program KeahlianAkuntansi dan Keuangan Lembaga adalah dapat menghasilkan lulusan yang memiliki kemampuan atau kompetensi dalam:

  1. Melakukan pekerjaan sebagai  teknisi akuntansi  secara  mandiri atau kelompok.
  2. Mengembangkan pelayanan sebagai teknisi akuntansi yang ada di dunia usaha dan dunia industri di bidang jasa keuangan
  3. Melakukan pekerjaan sebagai teknisi akuntansi yang profesional dalam bidang jasa keuangan dan perbankan
  4. Melakukan pekerjaan sebagai teknisi akuntansi yang profesional di Lembaga/Instansi Pemerintah khususnya pemerintahan Desa
  5. Membuka usaha mikro kecil dan menengah/entrepreneurship.
  6. Melanjutkan ke Perguruan Tinggi yang sesuai dengan bidangnya
Jurusan
JURUSAN UNGGULAN KAMI
JARINGAN KERJA KAMI